IR Talks : Forum Diskusi Mahasiswa Millenial Hubungan Internasional

Keadaan pandemi tak menyurutkan mahasiswa HI untuk mencari informasi terkait beasiswa, student exchange maupun mempersiapkan karir di masa depan. Hal itu terbukti dengan antusiasme mahasiswa HI UMY dalam mengikuti agenda International Relations Talks (IR Talks) yang baru pertama kali diadakan oleh Komahi UMY. IR Talks merupakan agenda tentang pengenalan hal-hal yang berkaitan dengan Hubungan Internasional yang menunjang minat dan kemampuan mahasiswa Hubungan International UMY. Agenda ini telah dilaksanakan dengan tiga sesi di hari yang berbeda secara online melalui aplikasi “Zoom”.  Ketiga sesi tersebut terdiri dari Sharing Session with Exchange Student, Sharing Session with Grantee, dan pembahasan mengenai pengembangan Soft Skill dengan mengangkat tema Preparation to be A Global Minded Student”.

Agenda IR Talks dimulai dengan sesi pertama pada hari Jumat, 11 September 2020 yang dimoderatori oleh Saudara Dicky Perdana. Pada sesi ini, pemaparan materi disampaikan oleh 3 pembicara yaitu saudara Heriawan, S.IP., Ammar Hidayatulloh, S.IP., dan Muhammad Maulana Iberahim selaku penerima beasiswa S-2 di dalam maupun luar negeri. Ketiga pembicara membagikan pengalaman mereka selama mencari informasi dan persiapan yang dilakukan ketika mendaftar beasiswa. Sesi kedua diadakan pada hari Sabtu, 12 September 2020 mengenai pemaparan materi program pertukaran pelajar yang dibagikan oleh dua pembicara untuk memberikan gambaran terhadap mahasiswa HI UMY tentang bekal dan persiapan yang harus dilakukan untuk mengikuti program Student Exchange. Sesi ketiga diadakan pada hari Jumat, 2 Oktober 2020 dengan pemaparan materi berfokus pada Softskill mengenai pembuatan Curriculum Vitae (CV), Motivation Letter, dan Essai yang dibagikan oleh pemateri Muhammad Reza Amba, S.IP.

Mahasiswa HI UMY cukup antusias dalam mengikuti agenda ini, terlihat dari banyaaknya jumlah partisipan yang bergabung dalam setiap sesi serta keaktifan peserta dalam bertanya maupun berdiskusi dengan para pembicara mengenai materi yang dibahas. Total peserta yang mengikuti IR Talks ini sebanyak 294 peserta dengan rincian sebanyak 110 peserta pada hari pertama, 104 peserta pada hari kedua, dan 80 peserta pada hari ketiga. Dengan adanya agenda ini, diharapkan para mahasiswa HI UMY bisa mendapatkan gambaran dalam mencari informasi dan persiapan yang dilakukan ketika mendaftar beasiswa, mengetahui segala hal mengenai Student Exchange, serta mampu mengembangkan Softskill terkait pembuatan Curriculum Vitae, Motivation Letter, dan Esai yang baik dan benar untuk menunjang studi lanjutan dan karir di masa depan. (ast)

 

Infografis agenda IR Talks dapat dilihat di Instagram dengan mengakses link berikut: https://www.instagram.com/p/CHpM6Uisaap/?igshid=x0lg7r9sxn83